Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Universitas Islam Negeri (UIN) Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung sukses menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) Awareness ISO 21001:2018 pada Rabu dan Kamis, 20 -21 November 2024. Acara ini diselenggarakan di Crown Victoria Hotel, Tulungagung, kegiatan ini berlangsung selama dua hari dengan menghadirkan narasumber ahli, Ir. Sholichin Agung Darmawan.

Acara ini dihadiri oleh Rektor, Wakil Rektor 1, Wakil Rektor 3, Kabiro, beserta seluruh peserta, yaitu ketua lembaga, kepala unit, dan jajaran pimpinan fakultas. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesiapan institusi dalam mengimplementasikan ISO 21001:2018 sebagai standar internasional untuk manajemen organisasi pendidikan.
Dalam sambutan ketua LPM Prof. Dr. Agus Zaenul Fitri menyampaikan pentingnya ISO 21001:2018 sebagai panduan dalam mengelola sistem pendidikan yang lebih terstruktur, efisien, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat. Tidak hanya itu, ISO 21001:2018 adalah langkah strategis untuk memastikan bahwa layanan pendidikan di UIN Sayyid Ali Rahmatullah mampu bersaing secara global dan memberikan dampak positif bagi pemangku kepentingan.

Dalam acara tersebut Ir. Sholichin Agung Darmawan menyampaikan beberapa materi mengenai:
- Pengenalan ISO 21001:2018 yang membahas prinsip-prinsip utama manajemen mutu di organisasi pendidikan.
- Tahapan Implementasi yang memberikan panduan praktis dalam menerapkan standar ini di institusi pendidikan.
- Berbagi pengalaman sukses penerapan ISO 21001:2018 di organisasi pendidikan lain.
Diskusi berjalan aktif, dengan peserta menyampaikan berbagai pandangan dan peluang dalam penerapan standar ini di UIN Sayyid Ali Rahmatullah.
FGD ini menghasilkan beberapa rekomendasi penting, yaitu membentuk tim kerja khusus ISO 21001:2018 di setiap fakultas dan unit serta meningkatkan sinergi antar-fakultas dan unit untuk berbagi praktik terbaik dalam penerapan standar.

Kegiatan ini diakhiri dengan harapan agar seluruh peserta dapat segera mengimplementasikan wawasan yang diperoleh untuk meningkatkan mutu layanan pendidikan di UIN Sayyid Ali Rahmatullah.
Dengan terlaksananya FGD ini, UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung diharapkan semakin siap menjadi institusi pendidikan yang unggul dan berdaya saing global melalui penerapan ISO 21001:2018. Tidak hanya itu, dengan adanya FGD ini wawasan yang diperoleh dapat diterapkan secara efektif di institusi masing-masing. Kegiatan ini menjadi tonggak awal bagi institusi pendidikan untuk meningkatkan mutu layanan mereka dengan standar ISO 21001:2018 sebagai pedoman utama.
Dengan keberhasilan FGD ini, LPM berharap dapat mendorong percepatan transformasi pendidikan menuju layanan yang lebih unggul, inklusif, dan relevan dengan kebutuhan masyarakat global.